Diskusi di IPB: Pabrik Pakan Kesulitan Mendapatkan Jagung

Jagung merupakan komponen utama dalam industri pakan. Komposisi jagung pada pakan unggas mencapai 50-55 persen. Kebutuhan jagung untuk pakan seharusnya dapat dipenuhi dari produksi dalam negeri. Pada kenyataannya, pabrik pakan kesulitan mendapatkan jagung yang sesuai kriteria pakan unggas dan ada indikasi terjadinya penguasaan jagung pada simpul tertentu di rantai pasok. Hal ini terungkap pada Focus Group Discussion (FGD) dengan tema "Peran Sistem Logistik Jagung dalam Penyediaan Bahan Baku Pakan Nasional”. Rabu (14/11) di Ruang Sidang Fakultas Peternakan (Fapet) Institut Pertanian Bogor (IPB), Kampus IPB Dramaga, Bogor. Kegiatan ini berlangsung berkat kerjasama Fapet IPB dengan Forum Logistik Perternakan Indonesia (FLPI).

Chairman FLPI, Prof. Luki Abdullah mengatakan semakin panjang jalur yang dilalui (pada rantai pasok jagung) maka harga semakin tinggi. Diperlukan solusi bagaimana jagung dari petani dapat dengan mudah sampai kepada konsumen akhir.

“Kegiatan ini untuk memformulasikan solusi pemecahan masalah sistem logistik jagung yang dapat diterapkan. Tujuannya untuk mencapai standar ketersediaan stok dan kualitas jagung lokal sebagai bahan baku pakan nasional dan meningkatkan kualitas sumberdaya manusia mengenai  sistem logistik jagung nasional sebagai bahan baku pakan,” katanya.

Sementara itu, Dr. Edy Hartulistiyoso salah satu pakar yang hadir dari Departemen Teknik Mesin dan Biosistem Fakultas Teknologi Pertanian (Fateta) memaparkan mengenai “Model Logistik Jagung sebagai Bahan Baku Pakan Nasional”. Dr. Edy memaparkan mengenai penataan sistem distribusi dan logistik dari sentra produksi ke sentra pabrik pakan. Menurutnya Badan Urusan Logistik (Bulog) berperan membeli jagung langsung di tingkat petani.

“Mendapatkan pakan yang tepat, pada waktu yang tepat dengan jumlah dan kondisi yang tepat dengan biaya yang terjangkau akan memberikan nilai tambah bagi semua pihak. Semua ini akan mendorong tercapainya harga pakan yang bersaing, berkualitas, mudah diperoleh dan berkelanjutan,” ujarnya.

Menurutnya, sistem logistik pakan harus berawal dari model atau sistem dan skala usaha peternakan yang efisien (ekstensif dan intensif) yang didasari pemetaan potensi sumber pakan, kesesuaian ekologis, kesesuaian kapasitas tampung wilayah dan kesesuaian kebijakan pemerintah.

Dr. Edy menegaskan industri pakan menginginkan agar ada perbaikan infrastruktur, pembiayaan petani, pola kemitraan dan lainnya dalam memudahkan mereka menyerap jagung dari petani. Harapannya mereka adalah jagung mudah tersedia dari petani dan dikembangkan di areal luas untuk kebutuhan pakan unggas.

Pakar lainnya, Dr. Sahara, Ketua Departemen Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Manajemen IPB menyampaikan mengenai perspektif makro ekonomi dalam logistik pasokan jagung. Logistik pasokan pakan dalam hal ini jagung harus menjamin penyediaan ternak dan produk ternak kepada konsumen secara berkesinambungan, meliputi pasca panen, pergudangan, transportasi, keamanan dan kualitas produk. Untuk itu pengolahan logistik pakan harus bersifat holistik di semua sistem maupun sub sistemnya.

“Selain sistem logistik darat, tol laut merupakan sistem  pengangkutan logistik kelautan yang bisa menghubungkan pelabuhan-pelabuhan besar yang ada di nusantara. Ini akan memperlancar distribusi barang hingga ke pelosok,” terangnya.

Lebih lanjut Dr. Sahara mengurai, kebutuhan jagung yang terus meningkat dan masih tingginya ketergantungan pada impor, dikhawatirkan akan mematikan industri pakan yang berbasis jagung karena berkurangnya pasokan bahan baku. Oleh karena itu sektor hilirisasi jagung perlu didorong agar terus tumbuh. Kebijakan pemerintah, baik dalam hal pengembangan kelembagaan pertanian, penyuluhan dan aplikasi teknologi hilirisasi, dukungan sistem infrastrukstur atau transportasi, permodalan usaha kecil menengah dan regulasi memiliki peran yang penting terhadap proses hilirisasi pasokan pakan.

Hadir juga sebagai narasumber yaitu Maxdeyul Sola dari Sekjen Dewan Jagung Nasional dan drh.Sudirman (Board of Advisor Gabungan Perusahaan Makanan Ternak/GPMT) - (ipb.ac.id)