News

Tiga orang mahasiswa IPTP berhasil mengharumkan nama peternakan IPB dikancah Nasional. Sherly Wijayanti (D14130018), Irfan Maulona (D14130054) dan Vallen Sakti Maulana (D14130089) berhasil memenangkan Lomba Karya Tulis Ilmiah IV Nasional di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Andalas, Padang. Lomba yang digelar pada tanggal 13-14 Februari 2016 tersebut bertema “Optimalisi Pembangunan Kesehatan Menuju Indonesia Sehat” ini memperebutkan hadiah berupa Piala Gubernur Sumatera Barat 2016. Judul Karya yang diusung oleh tiga mahasiswa bimbingan dosen muda Ibu Windi Al Zahra, S.Pt, M.Si ini ialah “BISKIS (Biskuit Kulit Pisang) Inovasi Produk Pangan berbasis Limbah Kulit Pisang sebagai Upaya Ketahanan Pangan dan Alternatif pemenuhan Gizi Balita Indonesia”. Sherly beserta Tim melihat bahwa pemanfatan limbah masih memberikan manfaat jika dikelola dengan baik. Kondisi ini melatarbelakangi mereka menciptakan ide inovatif dibidang ketahanan pangan dan gizi. Selamat untuk Sherly dan Tim, semoga bisa terus meningkatkan prestasi dan memajukan Fakultas Peternakan IPB (waz)

Pada tanggal 25 - 26 Februari 2016, SUCOFINDO melakukan audit (Surveillance Audit Sertifikasi ISO 9001: 2008)  terhadap pelaksanaan pelayanan akademik di Fakultas Peternakan IPB. Bertindak selaku auditor adalah Bapak Firman Suryalaga, yang didampingi oleh tim dari Fakultas Peternakan IPB. Audit oleh SUCOFINDO ini secara rutin dilakukan setiap tahunnya. Adapun tujuan audit eksternal kali  ini adalah untuk Memastikan kesesuaian Sistem Manajemen Mutu Organisasi serta Memastikan Sistem Manajemen Mutu Organisasi sesuai dengan persyaratan ISO 9001:2008 dengan pelaksanaan kegiatan pada ruang lingkup yang ditetapkan, yaitu pelayanan akademik.

Audit eksternal yang berlangsung selama dua hari tersebut, diawali dengan Rapat Pembukaan pada Hari Kamis, 25 Februari, pukul 9.30 pagi, yang dilanjutkan dengan pemeriksaan kesesuaian pelaksanaan kegiatan pelayanan dengan POB yang telah dituliskan dalam dokumen ISO di Bidang Management Representative, dan kemudian dilakukan audit di bidang layanan akademik. Pada hari Kedua, Jumat, 26 Februari 2016, kegiatan audit dilanjutkan dengan pemeriksaan dokumen bidang Tata Usaha dan infrastruktur/maintenance.

Dari  bidang-bidang  yang diperiksa kesesuaiannya, masih ditemukan adanya kekurangan-kekurangan, pencapaian target yang tidak tercapai, dan beberapa kekurangan lain. Semua menjadi masukan dan koreksi yang sangat berharga bagi Fakultas Peternakan, untuk dapat diperbaiki di masa mendatang, demi terlaksananya pelayanan akademik yang berkualitas. Setelah seluruh rangkaian kegiatan audit eksternal ini selesai, maka pada sore harinya sekitar pukul 15.00 dilakukan penutupan oleh Dekan Fakultas Peternakan. Atas pelaksanaan kegiatan audit ini, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Firman Suryalaga selaku auditor, serta kepada SUCOFINDO.

Semoga kita dapat terus bersinergi demi kemajuan Fakultas Peternakan IPB, masyarakat, dan bangsa Indonesia.


Lihat Semua Berita >>