Fapet IPB University Gelar Malam Apresiasi Fapet Awards 2021

Fakultas Peternakan IPB University menggelar kegiatan Malam Apresiasi  untuk para mahasiswa berprestasi pada Rabu (29/12) malam secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan kanal YouTube Fakultas Peternakan IPB dan diikuti oleh kurang lebih 200 partisipan. Dalam acara tersebut, sebanyak 87 mahasiswa fakultas peternakan menerima 130 penghargaan yang terdiri dari berbagai lomba serta kejuaraan. Selain itu apresiasi juga diberikan kepada para ketua Ormawa yang berada di lingkungan Fapet IPB.

Dekan Fakultas Peternakan IPB Dr. Ir. Idat Galih Permana, M.Sc.Agr dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini adalah puncak atas penghargaan berbagai prestasi kemahasiswaan yang diperoleh pada tahun 2021. “Prestasi tahun ini lebih banyak daripada tahun sebelumnya, hal ini menunjukkan bahwa dalam kondisi pandemi sekalipun mahasiswa fakultas peternakan bersemangat untuk mengikuti berbagai kegiatan kemahasiswaan” ujarnya. Beliau juga menyampaikan harapannya pada tahun 2022 nanti agar para mahasiswa bisa memberikan prestasi yang lebih baik lagi sehingga bisa memunculkan prestasi-prestasi yang bisa mengangkat nama fakultas peternakan di lingkungan IPB baik tingkat nasional maupun internasional.

Hadir pula pimpinan IPB lainnya yaitu Wakil Rektor Bidang Inovasi, Bisnis dan Kewirausahaan Prof. Dr. Ir. Erika Budiarti Laconi, MS serta para Wakil Dekan Fapet IPB yaitu Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Irma Isnafia Arief, S.Pt, M.Si dan Wakil Dekan Bidang Sumberdaya, Kerjasama dan Pengembangan Dr. Sri Suharti, S.Pt, M.Si. Para pimpinan tersebut memberikan apresiasi serta motivasi dan dukungan kepada para mahasiswa agar semangat meraih prestasi.

Acara ini juga menampilkan kesan dan pesan dari perwakilan mahasiswa berprestasi  sertab beberapa hiburan seperti puisi, tarian tradisional, persembahan lagu, dan video dari seorang mahasiswa Fapet yang berhasil lolos di ajang pencarian bakat X-Factor Indonesia yaitu Alfiroos Joluwin. (Femmy)