Himpunan Mahasiswa Nutrisi dan Makanan Ternak, IPB University (HIMASITER IPB) menggelar acara pelatihan formulasi pakan ternak yang dikenal dengan nama Feed Formulation Training. Acara ini rutin digelar setiap tahunnya dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam merancang ransum pakan yang tepat untuk hewan ternak serta memperkenalkan teknologi terbaru menggunakan salah satu software linear programming, yaitu winfeed. Feed Formulation Training (FFT) 2024 diselenggarakan secara offline dengan tema “Strategi Penyusunan Formulasi Ransum Berbasis Software dengan Pemanfaatan Bahan Pakan Lokal Sebagai Upaya Peningkatan Efisiensi Produksi”. FFT 2024 dapat dijadikan sebagai wadah bagi formulator, peternak, mahasiswa, dan bidang lainnya untuk belajar dalam menyusun ransum ternak yang efektif dan efisien.

Pelatihan formulasi pakan dalam FFT 2024 terdiri dari dua seri yang menarik, yaitu series ruminansia dan series unggas. Setiap series akan memberikan fokus yang mendalam pada formulasi pakan untuk hewan ruminansia dan unggas. Hal ini adalah kesempatan besar untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan dalam memformulasikan pakan yang tepat untuk berbagai jenis ternak. Peserta akan dibimbing oleh dosen-dosen terbaik Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan IPB University. Beberapa dosen pada series ruminansia terdiri dari Dr. Ir. Idat Galih Permana M.Sc, Agr, Prof. Dr. Ir. Luki Abdullah M.Sc, Agr, dan Dr. Sri Suharti S.Pt, M.Si. Sedangkan pada series unggas diisi oleh Ir. Dwi Margi M.S, Prof. Dr. Ir. Sumiati M.Sc, dan Dr. Annisa Rosmalia S.Pt, M.Si.

Setiap series dalam rangkaian acara FFT 2024 terdiri dari dua hari, untuk series ruminansia digelar pada tanggal 7-8 September 2024, dan series unggas dilaksanakan pada tanggal 14-15 September 2024. Hari pertama pelatihan untuk setiap series, peserta akan dipaparkan materi pengenalan bahan pakan dan kebutuhan nutrient ternak, pelatihan formulasi ransum by Winfeed, dan simulasi pembuatan formulasi ransum by Winfeed yang dilaksanakan secara offline di IPB International Convention Center (ICC), sedangkan hari kedua pelatihan digelar di Fakultas Peternakan IPB University yang diisi dengan kegiatan demonstrasi mixing pakan. Pelatihan ini dibandrol dengan biaya registrasi Rp. 600.000-1.115.000 untuk termin 1 (15-31 Juli 2024), Rp. 630.000-1.175.000 untuk termin 2 (1-15 Agustus 2024), dan 650.000-1.215.000 untuk termin 3 (15-31 Agustus 2024). Terdapat potongan harga 32% bagi mahasiswa yang ingin mendaftar.

Panitia FFT 2024 telah menyiapkan fasilitas yang lengkap untuk memastikan kelancaran acara ini. Peserta akan diberikan akses ke aplikasi winfeed, serta disediakan video tutorial yang membantu dalam instalasi dan penggunaan aplikasi. Selain itu, peserta juga akan diberikan modul software dan database winfeed yang eksklusif dibuat oleh Dosen Peternakan IPB University. Benefit lainnya yaitu peserta akan mendapatkan sertifikat dan relasi serta diberi kesempatan untuk berkonsultasi. Peserta tidak perlu khawatir apabila mengalami kesulitan, karena panitia telah menyediakan helpdesk mulai tanggal 25 Agustus 2024 dan siap membantu menjawab pertanyaan peserta sepanjang acara.

Pastikan anda mengambil kesempatan ini dan mendaftar sekarang dengan mengunjungi laman pendaftaran: https://linktr.ee/feedformulationtraining2024. Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat mengunjungi Instagram FFT @feedformulationtraining atau menguhubungi narahubung tertera.

Narahubung:

📞 ⁠Yasa Galuh Apriliani ( wa.me/6289630705071 )
📞 Muhammad Azka Ryfasyach ( wa.me/6281290645662 )

#FeedFormulationTraining2024 
#FFT2024 #HIMASITER
#FormulasiRansum
#FormulasiPakan
#FapetIPB